Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Iptek > Grand Dafam Signature Surabaya; Undang 90 Veteran Menginap

Grand Dafam Signature Surabaya; Undang 90 Veteran Menginap

Iptek | Senin, 12 Agustus 2019 | 20:36 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Grand Dafam Signature Surabaya; Undang 90 Veteran Menginap

Grand Dafam Signature Surabaya; Undang 90 Veteran Menginap

Ajak berbagi kisah perang pada zaman dulu, tampilkan peragaan busana bertema perjuangan

Surabaya, Kabarindo- Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya. Berangkat dari keyakinan ini, Hotel Grand Dafam Signature Surabaya mengundang 90 pejuang veteran untuk merasakan pengalaman menginap di hotel ini.

Christina Helen, PR Manager Grand Dafam Signature Surabaya, mengatakan pihaknya ingin berbagi kebahagiaan dengan para pejuang sepuh tersebut dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74.

“Mereka akan menginap pada 12-13 Agustus 2019 dan akan mendapat layanan layaknya tamu VIP,” ujarnya.

Helen menjelaskan, hotelnya bekerja sama dengan Komando Resor Militer 084 / Bhaskara Jaya beserta jajarannya, antara lain Kodim 0830 / Surabaya Utara, Kodim 0831 / Surabaya timur dan Kodim 0832/ Surabaya Selatan.

Kedatangan para pejuang veteran yang mengenakan seragam coklat tersebut disambut oleh General Manager Grand Dafam beserta jajaran manajemen. Mereka disuguhi minuman spesial herbal drink. Para veteran ini tampak gembira dan antusias akan menginap di hotel bersama rekan-rekan mereka.

Helen mengatakan, mereka akan tinggal di deluxe room dan bisa menikmati semua fasilitas hotel. Pada malam harinya, mereka dijamu dengan hidangan spesial pula.

Para veteran tersebut akan berbagi pengalaman berperang pada zaman dulu ketika merebut dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia dalam talkshow yang akan diselenggarakan pada Selasa (13/8). Juga akan ditampilkan peragaan busana bertema perjuangan. Sebagai ucapan terima kasih, manajemen Grand Dafam akan memberikan kenang-kenangan kepada para veteran.

Grand Dafam masih memiliki beberapa kegiatan menjelang Hari Kemerdekaan, seperti turnamen gaple yang akan diikuti oleh Komando Resor Militer 084 / Bhaskara Jaya untuk memperebutkan Piala Danrem 2019. Aneka lomba juga telah dipersiapkan bagi karyawan hotel, diantaranya lomba bakiak, balap karung dan tarik tambang pada 15-16 Agustus mendatang.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER