Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Ekonomi & Bisnis > Sharp Luncurkan Toko Elektronik, Tingkatkan Layanan Pelanggan

Sharp Luncurkan Toko Elektronik, Tingkatkan Layanan Pelanggan

Ekonomi & Bisnis | Rabu, 23 Desember 2020 | 13:49 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Sharp Luncurkan Toko Elektronik, Tingkatkan Layanan Pelanggan

Sharp Luncurkan Toko Elektronik, Tingkatkan Layanan Pelanggan

Hadapi tantangan era digital, Sharp optimis masuki bisnis online

Surabaya, Kabarindo- Bisnis online di Indonesia berkembang pesat. Hal ini ditopang oleh meningkatnya kelas menengah dan tingkat penetrasi pengguna internet.

Situs Hootsuite pada awal 2020 menyebutkan, pengguna internet di Indonesia meningkat sebesar 17% atau sekitar 25 juta jiwa dari populasi saat ini. Pandemi Covid-19 yang membuat banyak orang bekerja dan belajar dari rumah semakin meningkatkan pengguna internet dan gawai. Hal ini memacu para pelaku bisnis untuk melakukan pemasaran secara online. Data dari Hootsuite pada Januari 2020 lalu mencatat peningkatan pengeluaran belanja online untuk kategori elektronik dari 2018 ke 2019 sebesar 48 %.

Andry Adi Utomo, National Sales Senior General Manager PT Sharp Electronics Indonesia (SEID), mengatakan kondisi tersebut merupakan peluang bagi perusahaan untuk meningkatkan performa penjualan online. Saat ini kontribusi dari penjualan online masih di bawah 10%.

Hal ini melatar-belakangi Sharp Indonesia meluncurkan Electronic Store (SHARP E-Store). Toko elektronik ini merupakan upaya Sharp dalam mengembangkan bisnisnya untuk menjawab tantangan zaman yang makin serba digital dan guna mengakomodasi perubahan perilaku konsumen yang mulai nyaman berbelanja produk elektronik secara online.

“Melalui SHARP E-Store, kami memberikan kemudahan bagi konsumen untuk mendapatkan produk-produk tanpa harus ke toko. Konsumen dapat melakukan pembelian melalui gawai,” ujar Andry.

Menjadi bagian dari www.id.sharp, SHARP E–Store akan mengklasifikasi kategori produk baru secara ekslusif, seperti sepeda, masker dan produk- produk unik lainnya. Untuk mengaksesnya, konsumen dapat mengunjungi situs Sharp lalu meng-klik ikon E-Store yang terletak di kolom sisi kanan atas, kemudian langsung menelusuri produk – produk yang ditawarkan.

Sharp telah memiliki sekitar 10 ribu toko rekanan yang tersebar di seluruh Indonesia dan lebih dari 10 toko online. Namun Sharp akan terus melakukan ekspansi bisnis.

“Strategi kami dalam menghadapi tantangan era digital adalah dengan menggabungkan pemasaran offline dan online. Kami percaya dengan dukungan dan kepercayaan dari semua pihak, rekan dealer offline maupun online, kita semua akan sukses dan maju bersama,ujar Andry.

Ia menargetkan 1 juta pengunjung pada bulan pertama peluncuran SHARP E-Store. Sharp yakin, toko elektronik ini akan mampu bersaing dan terus tumbuh. Ke depannya, SHARP E-Store juga akan membantu dalam memasarkan dan mempromosikan produk – produk pelaku UMKM binaan Sharp sebagai kontribusi tanggung jawab sosialnya mendukung program pemerintah untuk meningkatkan performa UMKM di platform digital.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER