Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Ekonomi & Bisnis > Pinhome Home Service Hadirkan Jasa Massage di Masa Pandemi

Pinhome Home Service Hadirkan Jasa Massage di Masa Pandemi

Ekonomi & Bisnis | Jumat, 15 Oktober 2021 | 10:43 WIB
Editor : Sebastian Renaldi

BAGIKAN :
Pinhome Home Service Hadirkan Jasa Massage di Masa Pandemi

JAKARTA, Kabarindo.com : Pinhome selaku pionir e-commerce properti di Indonesia tak hanya menyediakan layanan transaksi secara end-to-end, tapi juga memberikan akses kemudahan terhadap layanan rumah tangga dan gaya hidup. Salah satunya dengan meluncurkan jasa massage melalui layanan Pinhome Home Service (PHS).

 

Layanan tersebut menjadi jasa kelima yang ditawarkan oleh Pinhome setelah sebelumnya menyediakan jasa rumah tangga berupa jasa kebersihan rumah, cuci mobil, cuci AC, dan disinfectant fogging. Massage hadir untuk menjawab tingginya kebutuhan konsumen akan jasa relaksasi tanpa repot keluar rumah di tengah pandemi.

 

PHS sendiri dapat dipesan melalui aplikasi Pinhome ataupun aplikasi Gojek di menu GoService. Namun khusus untuk massage, jasa ini eksklusif hanya dapat dipesan melalui aplikasi Pinhome. PHS menyediakan tiga jenis jasa massage yaitu full body massage (pijat), full body massage & reflexology, serta reflexology & light massage.

 

Untuk full body massage meliputi kepala, badan, punggung, kaki, dan tangan menggunakan Lima Gerakan Dasar (Five Basic Movements) berdurasi 60-180 menit. Kemudian light massage merupakan jasa pijat tanpa menggunakan minyak oles berdurasi 30 menit, pemijatan ini dilakukan di area punggung, tangan, serta kepala. Terakhir yakni perawatan pijat kaki dengan menggunakan berbagai derajat penekanan pada telapak kaki berdurasi 15 menit.

 

Untuk memastikan kepuasan konsumen, PHS berkomitmen untuk memberikan pengalaman pelayanan terbaik dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat. Konsumen juga tak perlu khawatir karena PHS memberikan garansi dan asuransi layanan serta dibekali dengan rekan jasa terlatih.

 

Pinhome menjamin bahwa layanan PHS telah menerapkan prosedur keamanan dan kebersihan yang berlaku selama pandemi Covid-19 mencakup:

● Covid screening test dua kali dalam sebulan;

● Penggantian alas, penutup badan, dan handuk bersih di setiap layanan baru;

● Pemakaian masker, sarung tangan, dan apron selama pelayanan;

● Penggunaan thermogun untuk pengecekan suhu tubuh

 

“Pinhome Home Service selalu berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik, kami peduli dengan keselamatan konsumen dan juga mitra layanan. Kami memberikan kualitas layanan yang lebih baik berdasarkan pengalaman kami akan kebutuhan, harapan dan kenyamanan pelanggan. Hal ini kami buktikan melalui jaminan layanan, asuransi layanan, mitra layanan terlatih, dan selalu mengutamakan protokol kesehatan,” ujar Sr. Associate Product Marketing Pinhome Home Service, Chika Ratu Devina.

 

Selain itu, konsumen dapat memilih gender rekan jasa yang bertugas serta bebas mengatur jadwal pemesanan maksimal hingga tujuh hari ke depan sesuai jam operasional. Jasa massage sendiri dapat dipesan pada pukul 08.00 – 22.00 WIB. Untuk transaksi pertama lewat aplikasi Pinhome, PHS memberikan potongan hingga 70 persen (maksimal Rp35 ribu) berlaku di semua layanan jasa dengan kode voucher PINHOME70.

 

Saat ini, layanan massage tersedia di sepuluh kota yaitu wilayah DKI Jakarta, kota Tangerang Selatan, kota Depok, kota Bekasi, kota Bandung, dan kota Surabaya, dengan tarif bervariasi berdasarkan masing-masing area.

 

Untuk memesan jasa massage, buka aplikasi Pinhome lalu ke menu jasa dan pilih jasa massage yang diinginkan. Masukkan data pesanan meliputi lokasi, sesi layanan, jadwal pesanan, dan pilihan gender rekan jasa, setelah itu pesanan berhasil diproses. Sistem Pinhome akan mengarahkan pesanan ke rekan jasa terdekat dari lokasi konsumen.

 

Selain menerapkan protokol kesehatan ketat, jadwal pesanan dapat dipilih secara fleksibel hingga satu minggu kedepan dan konsumen dapat melacak update lokasi rekan jasa untuk memperkirakan waktu kedatangan. Tak hanya itu, metode pembayaran Pinhome Home Service bersifat cashless melalui Gopay.

 

“Pinhome Home Service adalah solusi perawatan dan kebersihan rumah dengan kualitas pelayanan dan jaminan hasil yang baik. Seiring berjalannya waktu, kami berharap dapat ikut serta dalam mendukung percepatan pemulihan ekonomi di masa pandemi. Dengan menggunakan layanan ini, konsumen juga turut memberikan dukungan nyata dalam upaya pemulihan ekonomi untuk rekan jasa Pinhome Home Service,” terang Chika.

 

Dibekali dengan 253 terapis yang terdiri dari 44 laki-laki dan 209 perempuan, rata-rata terapis massage PHS telah berpengalaman tiga hingga lima tahun di bidangnya. Mayoritas dari mereka, sebanyak 96,26 persen merupakan tulang punggung keluarga.

 

Informasi lebih lanjut seputar layanan Pinhome Home Service, silakan kunjungi https://click.pinhome.id/PinhomeHomeServices dan ikuti akun Instagram @pinhomeservice untuk update promo menarik lainnya!


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER